Kamis, 23 Agustus 2012

Sup Labu Kuning Sebagai Hidangan Pembuka

sup labu kuning
Kali ini saya akan menghadirkan sebuah menu hidangan pembuka yaitu sup labu kuning. Sup Labu kuning memang bukan makanan yang umum di indonesia, karena memang saya mendapatkan resepnya dari seorang teman di Hongkong. Karena rasanya yang manis maka makanan ini bisa disandingkan dengan kolak atau sup buah di Indonesia. Langsung saja saya tuliskan bahan-bahan yang diperlukan dan cara pembuatannya.

Pertama-tama siapkan terlebih dahulu labu kuning, kupas dan buang bijinya. Setelah dicuci bersih, lalu potong menjadi bagian-bagian kecil. Kemudian rebus 1 liter air dengan api yang tidak terlalu besar, setelah mendidih masukan potongan-potongan labu kuning kedalam panci dan rebus selama kurang lebih 1 jam.

Setelah matang angkat dan tiriskan labu kuning. Jangan buang air sisa rebusan labu kuning tadi. Setelah labu kuning dingin, kita bisa blender labu kuning bersama air rebusan tadi. Masukkan ke dalam panci dan tambahkan air secukupnya menyesuaikan selera anda. Penambahan air ini akan menentukan kekentalan dari sup. Kemudian tambahkan gula batu untuk memberikan rasa manis. Banyaknya gula bisa disesuaikan dengan selera anda. Tunggu sampai sup mendidih dan selesai, Mudah bukan? Anda bisa menghidangkan sup di mangkuk.

Selamat menikmati ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar